Pengumuman Resmi Orda DIY Sertifikat Award Ramadhan Net Orda DIY 2025


Pengumuman Resmi Orda DIY

Salam Orari,

Sehubungan dengan berakhirnya spesial Ramadhan Net Orda DIY 2025 yang telah berlangsung dari tanggal 2 Maret hingga 26 Maret 2025 dengan waktu siaran setiap pukul 20:30 – 21:30 WIB di frekuensi 145.700 MHz, kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi aktif seluruh peserta.

Sebagai apresiasi atas partisipasi tersebut, Orda DIY dengan bangga memberikan sertifikat piagam berdasarkan jumlah Qso yang berhasil dicapai:

  • 10 Qso: Award Bronze

  • 15 Qso: Award Silver

  • 20 Qso: Award Gold

  • 25 Qso: Award Platinum

Hasil pencapaian per kategori adalah sebagai berikut:

  • Award Bronze: 108 Orang

  • Award Silver: 75 Orang

  • Award Gold: 29 Orang

  • Award Platinum: 1 Orang

Untuk memperoleh sertifikat piagam, silakan unduh melalui link Google Drive yang telah kami sediakan. Mohon perhatikan bahwa setiap folder telah dilengkapi dengan panduan PDF yang membantu Anda menemukan piagam masing-masing. Harap baca dan pahami panduan tersebut untuk memudahkan proses pengunduhan.

Link Piagam:

Kami ucapkan terima kasih atas partisipasi dan antusiasme Anda dalam Ramadhan Net Orda DIY 2025. Semoga kegiatan ini dapat membawa berkah dan meningkatkan semangat silaturahmi antar para pecinta hobi radio.

Salam hangat,
Orda DIY

Belum ada Komentar untuk "Pengumuman Resmi Orda DIY Sertifikat Award Ramadhan Net Orda DIY 2025"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel